Pj Bupati Garut Tekankan Pentingnya Kesejahteraan dan Profesionalitas Guru

By: Dinas Komunikasi dan Informatika
Rabu, 01 Mei 2024
Dibaca: 80

Pj Bupati Garut Tekankan Pentingnya Kesejahteraan dan Profesionalitas Guru

GARUT, Garut Kota - Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, menekankan pentingnya kesejahteraan dan profesionalitas para pendidik. Seorang guru harus sejahtera agar dapat memberikan pengajaran secara optimal.

Hal itu diungkapkannya dalam acara Halal Bihalal Silaturahmi Keluarga Besar SMAN 11 Garut, di gedung SMAN 11 Garut, Jalan Kiansantang, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, pada Selasa (30/04/2024).

Menurutnya, pengajaran yang berkualitas membutuhkan lingkungan kerja yang kondusif, termasuk insentif yang memadai bagi para pendidik. Barnas menyatakan kesetujuannya pembayaran kepada guru haruslah memadai, karena hal itu akan tercermin dalam hasil pembangunan di masa mendatang.

"Guru harus lebih sejahtera ya, karena bagaimana dia bisa mengajar dengan baik, manakala dia itu masih memerlukan hal-hal yang tidak penting dia pikirkan, artinya memang salary Guru itu insentifnya harus bagus, saya sangat setuju Guru itu dibayar mahal, " ujar Barnas.

Tak hanya soal kesejahteraan, Barnas juga menekankan pentingnya profesionalisme  seorang Guru, salah satu contohnya yakni mengajar sesuai bidang ilmu yang linier.

"Guru itu harus profesional, sebab kan gini masa Guru matematika, lulusan matematika, ngajar misalnya sosial, kalangsungan nggak ini (linier)," ucapnya.

Selain mendorong kerjasama antar-sekolah sebagai upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Garut, Barnas juga menyoroti pentingnya persiapan siswa untuk dunia kerja. Ia berharap para siswa memiliki kecakapan, agar ketika lulus sekolah para siswa memiliki keahlian untuk bekerja.

Di sisi lain Barnas mengajak para stakeholder, seperti kepolisian, TNI, dan pemuka agama, untuk berkontribusi dalam memberikan pengetahuan kepada para siswa di lingkungan sekolah.

Barnas juga mengapresiasi semangat pendidikan yang ada di Garut serta mengajak semua pihak untuk terus mengembangkan potensi manusia dan sarana pendidikan di daerah tersebut. 

"Terus gelorakan semangat pendidikan, lalu kemudian mengembangkan apa yang bisa dikembangkan baik itu manusianya maupun sarana," pungkasnya.

Acara ini turut dihadiri oleh Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS), Ikatan Istri Kepala Sekolah (IIKS), dan Forum Kepala Sekolah Swasta (FKSS) SMA se-Kabupaten Garut. 


Caption :

Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, menghadiri acara Halal Bihalal Silaturahmi Keluarga Besar SMAN 11 Garut bersama Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS), Ikatan Istri Kepala Sekolah (IIKS), dan Forum Kepala Sekolah Swasta (FKSS) SMA se-Kabupaten Garut, di SMAN 11 Garut, Jalan Kiansantang, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Selasa (30/04/2024). (Foto : Moch. Ahdiansyah & Ilham Kautsar P/Diskominfo Kab. Garut).

Penulis : Muhamad Azi Zulhakim

Penyunting : Yanyan Agus Supianto




Komentar
Isi Komentar