Pj Bupati Garut Pimpin Apel di BKD, Tekankan Peningkatan Kompetensi ASN

By: Dinas Komunikasi dan Informatika
2 jam yang lalu
Dibaca: 4

Pj Bupati Garut Pimpin Apel di BKD, Tekankan Peningkatan Kompetensi ASN

GARUT, Tarogong Kidul - Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, memimpin apel pagi di lingkup Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Kabupaten Garut pada Rabu (25/9/2024), digelar di kantor BKD, dihadiri oleh jajaran pegawai BKD.

Dalam amanatnya, Barnas menekankan pentingnya peningkatan kualitas Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui pelatihan dan pendidikan. Menurutnya, BKD memiliki peran strategis dalam mendukung kinerja pemerintah daerah, terutama dalam bidang perencanaan, keuangan, dan administrasi.

"Jika peralatan tidak tersedia, maka sekretariat harus mampu memenuhi kebutuhan tersebut, termasuk perencanaan dan aspek keuangan," ujarnya.

Pj. Bupati juga mengingatkan pentingnya akuntabilitas dalam pelaksanaan tugas di BKD, meliputi pengelolaan kenaikan pangkat, pemberhentian pegawai, serta jabatan fungsional. Barnas menegaskan, untuk meningkatkan kompetensi, ASN harus mengikuti pendidikan dan pelatihan (diklat). Melalui Diklat ini, lanjut Barnas, para pegawai dapat memenuhi kualifikasi yang dibutuhkan oleh suatu organisasi.

"Didiklatkeun (melaksanakan Diklat), nu tadina teu bisa (yang tadinya tidak bisa) pembukuan, didiklatkan pembukuan, yang tadinya tidak bisa menangani barang dan jasa didiklatkan soal itu. Mudah-mudahan mereka bisa lulus," tandasnya.

Dengan upaya peningkatan kompetensi ini, Barnas berharap ASN di Kabupaten Garut dapat memenuhi kualifikasi yang dibutuhkan untuk mendukung kinerja pemerintahan secara optimal.


Caption :

Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, memimpin apel pagi di lingkup Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Kabupaten Garut, di Jalan Terusan Pahlawan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Rabu (25/9/2024). (Foto: Moch Ahdiansyah/ Ilham Kautsar/ Diskominfo Kab. Garut).

Penulis :  Nindi Nurdiyanti 

Penyunting : Yanyan Agus Supianto




Komentar
Isi Komentar