Disdamkar Kembali Lakukan Evakuasi Pelepasan Cincin

By: Dinas Pemadam Kebakaran
Senin, 30 Mei 2022
Dibaca: 623

GARUT, Cikajang - Tugas Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kabupaten Garut tidak terbatas hanya pada penangan kebakaran. Saat ini tugas Disdamkar juga mencakup bidang penyelamatan, bahkan salah satunya adalah pelepasan cincin di jari yang sempit. 

Seperti yang dilakukan oleh petugas Disdamkar Pos Cikajang pada hari Minggu (29/05/2022) sekitar pukul 18.00 WIB. Seorang anak remaja, Galih (16) warga Kp. Pamegatan, Desa Mekarjaya, Kec. Cikajang yang mendatangi Pos Cikajang untuk meminta bantuan. Cincin yang terlalu kecil dipakai olehnya dan lama kelamaan membengkak.

Menggunakan gerinda kecil petugas memotong cincin tersebut agar mudah dilepaskan. Evakuasi berjalan dengan lancar dan cincin tersebut akhirnya dapat dilepaskan. Evakuasi ini berlangsung singkat hanya membutuhkan waktu sekitar 6 menit .




Komentar
Isi Komentar