Personel Disdamkar Garut Evakuasi Cincin Sempit Di Jari Seorang Remaja

By: Dinas Pemadam Kebakaran
Kamis, 02 Juni 2022
Dibaca: 325

Personel Disdamkar Garut Evakuasi Cincin Sempit Di Jari Seorang Remaja

Aksi nekat seorang remaja Lupi (L) (18) yang berusaha melepaskan cincin sempit menggunakan pisau dan berujung melukai dirinya sendiri.

Kejadian ini terjadi pada hari Rabu, 1 Juni 2022 pukul 22.30 WIB. Tak pikir panjang iapun langsung melapor ke Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kabupaten Garut UPT Wil. 2 Bungbulang untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Evakuasi pelepasan cincin ini berjalan dengan lancar, menggunakan gerinda mesin pemotong cincin.

Kasubbag TU UPT Wil. 2 Bungbulang, Hendra Santoso, SE. menuturkan "remaja ini nekat melepaskan cincin menggunakan pisau hingga jari tengahnya terluka, yang sebelumnya mengalami pembengkakan setelah sehari ia memasang cincin" tuturnya.

"Melepaskan cincin sendiri dengan benda tajam bukanlah hal bijak untuk dilakukan, baiknya jika mengalami hal tersebut hubungi saja kami di Call Center Disdamkar Garut, pelayanan kami 24 jam dan tidak dipungut biaya sepeserpun" himbaunya.

Penulis : M. Fajar Aditya Siregar/Disdamkar




Komentar
Isi Komentar