Seekor Monyet Peliharaan Lepas, Serang Warga di Pameungpeuk Garut

By: Dinas Komunikasi dan Informatika
Senin, 11 Januari 2021
Dibaca: 384

GARUT, Pameungpeuk - Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kabupaten Garut, Markas Komando (Mako) Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pameungpeuk, berhasil mengevakuasi seekor monyet peliharaan yang lepas di Desa Mandalakasih, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut, Sabtu (9/1/2021). 

Monyet milik seorang warga ini sempat menyerang warga sekitar. "Menurut keterangan pelapor monyet peliharaan tersebut terlepas dan sempat menyerangwarga sekitar, sehingga 3 orang terluka terkena gigitannya dan di bawa ke Puskesmas (setempat)," kata Kepala Disdamkar Garut, Aah Anwar Saefullah.

Menurut Aah, evakuasi ini berjalan selama kurang lebih 25 menit, dengan menurunkan 4 anggotanya dan 1 unit kendaraan Pancar.

Setelah Pihak petugas pemadam kebakaran berkoordinasi dengan BKSDA, seekor monyet ini dalam kondisi hidup dan di lepas ke alam Hutan Sancang




Komentar
Isi Komentar