DISDAMKAR GARUT LAKUKAN PENYEMPROTAN CAIRAN DISINFEKTAN DI 3 LOKASI SEKALIGUS

By: Dinas Pemadam Kebakaran
Senin, 01 Pebruari 2021
Dibaca: 697

Tarogong Kidul, Garut. Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kabupaten Garut terus berupaya melakukan pencegahan penyebaran Covid 19.  Banyaknya permohonan penyemprotan cairan disinfektan turut menjadi bukti bahwa masyarakat masih terus membutuhkan perlindungan lebih terhadap bahaya virus ini.


Minggu, (14/02/2021) Disdamkar melakukan kegiatan penyemprotan cairan disinfektan di 3 lokasi sekaligus. Lokasi-lokasi tersebut diantaranya adalah PT. Changsin Reksa Jaya, Puskesmas Samarang dan Kp. Serut Desa Pamekar Sari, Kecamatan Banyuresmi. Lokasi-lokasi tersebut yang meliputi pabrik, sarana pelayanan kesehatan hingga pemukiman merupakan lingkungan yang harus mendapatkan prioritas dalam upaya pencegahan virus.


Disdamkar Garut menurunkan 5 orang personil dengan didampingi langsung oleh Kepala Seksi Pelayanan dan Penyelamatan Non Kebakaran, Dadan Wandi Wandani. Ia selalu mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dikala pandemi. Apabila diperlukan penyemprotan cairan disinfektan, maka Disdamkar siap untuk segera membantu.


"Ditengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro ini, kita harus terus berupaya memaksimalkannya dengan melakukan pencegahan, termasuk kegiatan penyemprotan cairan disinfektan ini"


Tidak lupa, Ia juga selalu mengingatkan kepada masyarakat bahwa segala jenis pelayanan oleh Disdamkar tidak dipungut biaya apapun (gratis). Oleh karena itu masyarakat jangan ragu dikala membutuhkan bantuan, karena tugas Disdamkar selalu siap siaga dalam melayani.




Komentar
Isi Komentar