Penjabat Bupati Garut Terima Kunjungan Alumni STKS Bandung

By: Dinas Komunikasi dan Informatika
Jumat, 26 Januari 2024
Dibaca: 86
Penjabat Bupati Garut Terima Kunjungan Alumni STKS Bandung

GARUT, Tarogong Kidul - Barnas Adjidin, Penjabat (Pj.) Bupati Garut, menyambut kunjungan silaturahmi dari para alumni Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung pada Kamis (25/1/2024). Pertemuan berlangsung di Ruang Rapat Sekretariat Daerah, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut.

Kunjungan ini merupakan bentuk kebanggaan dan apresiasi alumni terhadap Barnas Adjidin, yang merupakan salah satu lulusan STKS Bandung dan kini menjabat sebagai Pj Bupati Garut. Dalam pertemuan tersebut, Barnas menekankan pentingnya dedikasi, loyalitas, dan tanggung jawab dalam pekerjaan, khususnya bagi alumni STKS Bandung dalam mendukung pembangunan di Kabupaten Garut.

Ia berharap, para alumni STKS Bandung lainnya juga bisa berkiprah dalam pekerjaannya khususnya dalam menyukseskan pembangunan di Kabupaten Garut. Selain itu, ia juga mengingatkan kepada para alumni untuk dapat memiliki dedikasi, loyalitas, serta tanggung jawab terhadap pekerjaannya.

"Oleh karena itu saya mengharapkan dan mengajak mereka untuk jangan pernah kendor terhadap kebaikan-kebaikan yang bisa dilakukan untuk kepentingan orang lain," ucapnya.

Ade Hendarsyah, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Garut, juga alumni STKS Bandung, mengungkapkan rasa bangganya atas terpilihnya seorang alumni sebagai Pj bupati. Kunjungan ini, yang dihadiri oleh alumni dari berbagai angkatan mulai dari 1983 hingga 2015, adalah wujud solidaritas dan kebanggaan bersama.

"Tadinya juga saya berpikir mungkin sekitar 10 hingga 15 (orang), hingga protokol kami tadi sudah koordinasi di ruang rapat bapak, tapi melihat antusias rekan-rekan cukup banyak sehingga kami meminta izin ke protokol tempatnya di ruang rapat ini," ucapnya.

Kunjungan berlangsung dalam suasana hangat dan penuh antusiasme, menandakan kuatnya ikatan kekeluargaan di antara alumni STKS Bandung. Pertemuan ini juga menjadi momen refleksi dan semangat bersama untuk berkontribusi lebih banyak pada pembangunan sosial di Kabupaten Garut.

Caption :
Pelaksanaan kunjungan dari alumni Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung yang berlangsung di Ruang Rapat Sekretariat Daerah (Setda), Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Kamis (25/1/2024).
(Foto: Anggana Mulia/Diskominfo Garut)
Penulis : Nindi Nurdiyanti 
Penyunting : Yanyan Agus Supianto 



Komentar
Isi Komentar